PLN Nusa Daya Adakan Workshop Business Continuity Management System dengan Semangat Tinggi
Workshop ini diadakan dengan tujuan jelas: meningkatkan kematangan maturity level Enterprise Risk Management (ERM) menuju skor 3.65. Bapak Zulhendri menekankan bahwa setiap individu di PLN Nusa Daya memiliki peran penting dalam menjaga keberlanjutan bisnis dan masing-masing dari kita adalah bagian dari kisah keberhasilan perusahaan.

balikpapantv.co.id- Dalam Workshop Business Continuity Management System (BCMS) yang dihadiri oleh Board of Directors (BOD) PLN Nusa Daya, pegawai PLN Nusa Daya, dan PCN, Bapak Zulhendri, selaku Direktur Keuangan dan SDM, memberikan sambutan dengan penuh semangat mengenai urgensi dari BCMS, yaitu pentingnya memahami dan mengelola risiko secara efektif di tengah dinamika industri energi yang selalu berubah.
Dalam sambutannya, Bapak Zulhendri menegaskan bahwa BCMS bukan hanya tanggung jawab satu departemen, melainkan merupakan tugas bersama seluruh tim PLN Nusa Daya. Beliau juga mendorong kolaborasi antardepartemen untuk memastikan efektivitas strategi ERM dan menjelaskan bahwa implementasi BCMS menjadi tonggak penting dalam mencapai tujuan-tujuan strategis perusahaan.
Workshop ini diadakan dengan tujuan jelas: meningkatkan kematangan maturity level Enterprise Risk Management (ERM) menuju skor 3.65. Bapak Zulhendri menekankan bahwa setiap individu di PLN Nusa Daya memiliki peran penting dalam menjaga keberlanjutan bisnis dan masing-masing dari kita adalah bagian dari kisah keberhasilan perusahaan.
Dengan semangat dan motivasi, Workshop Business Continuity Management System di Balikpapan dimulai dengan semangat tinggi dan diharapkan dapat memacu PLN Nusa Daya untuk memperkuat kematangan ERM dan mencapai tujuan-tujuan strategis perusahaan.(ADV)